RSS

Nintendo DS

Nintendo 3DS

Setelah melepas Nintende DSi XL yang berukuran 'raksasa' pada Maret lalu, Nintendo kini tengah sibuk mempersiapkan terobosan selanjutnya. Ia adalah Nintendo DS tiga dimensi, 3DS, yang dirumorkan akan melenggang pada Oktober 2010.

Kabar ini sendiri dilontarkan oleh situs game asal Inggris, CVG. Tak ayal, kabar tersebut cukup membuat analis pasar terkejut. Sebab, lebih cepat dua bulan dari masa liburan akhir tahun yang jatuh pada bulan Desember.

Kagetnya para analis pasar ini cukup beralasan. Sebab, masa liburan itu berdekatan dengan hari Natal dan Tahun Baru. Dimana pada masa itu konsol game bak menjadi primadona lantaran menjadi pilihan hadiah bagi anak-anak.

"Ini mengejutkan, kami kira produk ini (3DS-red) akan dirilis mendekati hari Natal," ujar sumber yang membocorkan kabar ini ke CVG.

"Namun ini juga bisa menjadi keuntungan tersendiri bagi Nintendo, karena produk itu akan lebih dulu diingat dan ada di pikiran orang-orang ketika masa liburan tiba," lanjutnya, dikutip detikINET dari Gamespot, Rabu (21/4/2010).

Nintendo sendiri sebelumnya diprediksi akan memamerkan konsol handheld tiga dimensinya itu pada gelaran Electronic Entertainment Expo yang berlangsung 15 Juni 2010. Namun dari laporan CVG tersebut, juga tidak disebutkan apakah Oktober yang dimaksud itu untuk jadwal peluncuran atau waktu pelepasan ke pasar global.

Nintendo 3DS disebutkan akan bisa memainkan semua game DS maupun DSi yang sudah ada saat ini. Berikut adalah beberapa spekulasi seputar Nintendo 3DS:
Akselerometer yang memungkinkan game berbasis gerakan seperti yang ada pada iPhone atau iPod Touch.
Layarnya akan memiliki resolusi yang cukup besar, diperkirakan akan mencapai 720p namun tidak 1080p.
Dua layar yang ada pada Nintendo 3DS akan digunakan juga sebagai satu layar besar.
Akses 3G lewat kartu SIM operator seluler untuk konten download.
Konten download mencakup buku elektronik, seperti yang kini ada pada DSi XL.

Nintendo DSi
Reinkarnasi Nintendo DS adalah Nintendo DSi. Dengan harga sekitar USD 170 atau sekitar Rp. 2jt-an.

Jika di Jepang beredar warna hitam dan putih, di Amrik nantinya akan hadir dengan pilihan warna hitam dan biru.

Dalam catatan tersebut, software DSiWare versi Amrik untuk Nintendo DSi akan tersedia juga dengan harga 2 Dollar saja atau setara dengan Rp. 24.000.

DSi ini dilengkapi dengan dua kamera 0,3 Megapixel, layar lebih lebar dan slot kartu SD yang baru dan speaker yang lebih bagus, akan tetapi tidak memiliki slot cartridge untuk Game Boy Advance seperti pada Nintendo DS atau DS Lite.

Cammie Dunaway, Vice President Eksekutif Penjualan dan Pemasaran Nintendo Amrik mengatakan “Bahkan sejak kedatangan Game Boy pertama, konsumen seluruh dunia beralih ke Nintendo untuk gadget game portablenya”. Dunaway juga menambahkan “Nintendo DSi dibangun berdasarkan pada komitmen Nintendo untuk membawa kesenangan dan kreativitas hiburan untuk semua orang, dan mengijinkan konsumen untuk meng-kostumasi dan membagi pengalaman mereka”.

Aplikasi DSiWare Nintendo akan tersedia di Amrik dan menawarkan banyak software yang dapat didownload menggunakan Nintendo DSi Points langsung dari sistem portable ini seperti halnya pada WiiWare nya Nintendo Wii.

Bersama dengan peluncuran Nintendo DSi ini juga akan diluncurkan game Rhythm Heaven pada 5 April mendatang. Game ini telah laris terjual sampai lebih dari 1,6 Juta copy sejak ada dipasaran Jepang pada bulan Juli tahun 2008.



sumber: http://www.detikinet.com/read/2010/04/21/153457/1342653/654/nintendo-3ds-keluar-oktober
http://www.beritateknologi.com/nintendo-dsi-hadir-di-amerika-5-april-2009/

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar

Followers